Iri Dengan Sepasang Tanaman?

15 Mei 2015

Belajar terbuka dengan orang lain.Walaupun aku merasa banyak manusia yang tak tertarik denganku, ya dengan ceritaku, pengalamanku, kehidupanku....
Aku adalah seorang introvert yang sedang belajar untuk terbuka dengan orang di sekelilingku. Percaya pada mereka. Tapi, kata orang "Be Yourself". Padahal aku adalah orang yang tertutup, yang tidak mudah percaya dengan orang lain, yang menganggap dunia ini semacam persaingan. Hanya untuk mencari seorang sahabat saja dan menghilangkan kesendirianku, aku harus pergi dari sifat introvert-ku. Ya, memang baik untuk mengubah sifat tertutupku. Tapi aku merasa bukanlah diriku.

Terkadang, aku iri dengan sepasang tanaman di depan kelasku. Selalu bersama seakan tak pernah kesepian. Mendapat air hujan yang sama, matahari yang sama, bertumbuh bersama, dan layu bersama. Sungguh, pantaskah aku iri dengan sepasang tanaman ini? Ya. Hanya dua buah tanaman yang selalu bersama seakan tak pernah mrasakan pahitnya kesendirian..

Komentar

Postingan Populer